Buah Delima Mampu Menangkal Kanker Payudara

delima

Salah satu buah yang sedang populer karena khasiatnya ialah buah delima. Buah delima merupakan salah satu buah yang sangat bermanfaat dan mempunyai khasiat besar bagi kesehatan. Buah delima mampu menangkal berbagai penyakit kronis yang berbahaya seperti misalnya penyakit jantung. Ternyata berdasarkan salah satu penelitian buah delima ini juga mampu menangkal penyakit berbahaya lain yaitu kanker payudara. Seperti kita tahu kanker payudara merupakan penyakit yang paling ditakuti terutama kaum hawa. Karena, notabene kanker payudara menjangkiti wanita.

Kembali berbicara mengenai kemampuan buah delima, menurut hasil dari penelitian di laboratorium Breast Cancer Research Program di City of Hope, California, Amerika Serikat. bahwa buah delima memiliki kandungan kimia yang mampu menangkal dan mengurangi risiko pembentukan hormon pemicu kanker payudara.

Buah delima, yang rasanya manis dan segar ini ternyata mengandung fitokimia serta tinggi oksidan dan juga polifenol. Senyawa-senyawa yang saya sebutkan tadi mempunyai fungsi dalam tubuh sebagai penghambat enzim yang berkaitan dengan hormon estrogen. Perlu anda ketahui bahwa salah satu penyebab timbulnya kanker payudara itu sangat di pengaruhi oleh faktor hormon estrogen. Nah, jika seorang wanita sudah tidak memproduksi bahkan menghentikan produksi hormon estrogennya, otomatis risiko terkena kanker payudara akan menurun secara drastis dan jauh dari kemungkinan tersebut.

Ketika para peneliti menemukan fakta mengenai buah delima ini, mereka agak terkejut. Karena sebelum-sebelumnya sebenarnya mereka juga pernah menemukan buah yang mampu menghambat enzim atau memiliki fitokimia seperti buah anggur.  Namun, setelah ditelit fitokimia yang terdapat pada anggur dengan yang terdapat pada buah Delima berbeda.

Meskipun, para peneliti berhasil menemukan fakta bahwa buah delima mampu menangkal kanker payudara, namun mereka belum mampu memastikan secara pasti dosis yang efektif untuk menangkal dan mencegah kanker payudara. Hal tersebut dikarenakan senyawa kimia yang berasal dari makanan tidak bisa di serap dengan mudah oleh tubuh.
Namun, para pakar menyatakan tidak ada salahnya mengonsumsi minuman yang berasal dari sari buah delima, apalagi kandungan antioksidan yang terdapat dalam satu gelas buah delima itu lebih banyak jika dibandingkan dengan satu gelas red wine, teh hijau, atau orange juice.

"Selain mencegah perkembangan kanker payudara, sari buah delima juga akan melindungi organ dan jaringan tubuh lainnya," kata Chen.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *