Merubah Kebiasaan Ngemil yang Beresiko menjadi Sehat
cm Nikmat rasanya bila diwaktu senggang kita bisa menikmati cemilan sambil nonton tv dan ditemani minuman bersoda atau kopi hangat sebagai pelepas lelas diantara sibunya aktivitas. Kebiasaan itu sudah merajalela bahkan menjadi tradisi terutama di negara ini. Tanpa memikirkan bahaya yang mengancam tubuh kita ini. cmm Cemilan merupakan makan yang banyak penggemarnya, dan kebanyakan dari mereka meilih cemilan makanan garing yang digoreng. Anak-anak pasti menyukai makanan yang dibungkus gula, garam, serta lemak seperti keripik, cookies, atau es krim. Akan fatal akibatnya jika cemilan tersebut terlalu banyak dikonsumsi oleh anak-anak. Karena menurut para ahli bahwa cemilan dan makanan ringan yang berlebihan akan menyebabkan Obesitas. Akan tetapi cemilan juga penting untuk anak sebab seorang anak memiliki perut yang kecil dan tidak bisa makan banyak sekaligus tetapi ia perlu ngemil lebih sering. Namun apaun cemilannya dalam sehari, jangan melebihi dari 20% total kalori. Bahkan para pakar gizi menyarankan bagi batita boleh ngemil 3 kali sehari, anak-anak sampai umur delapan tahun dua boleh ngemil 2 kali sehari, umur sembilan tahun ke atas 1 kali dalam sehari. Namun yang lebih penting adalah cemilan yang dikonsumsi oleh anak haruslah bergizi dan menyehatkan. Ada beberapa cemilan sebagai tolak ukur bagi kita untuk dikonsumsi. Berikut saya ulas beserta kelebihan dan kekurangannya. 1. Cemilan dalam kemasan Cemilan ini banyak kita jumpai di toko-toko, warung, mall dan supermarket. Cemilan ini praktis dan mudah didapat. Keuntungan membeli makanan ringan kemasan atau cemilan dalam bentuk kemasan ini adalah mudah dan praktis tinggal makan, tanpa perlu mengolahnya terlebih dahulu. Sedangkan kerugiannya adalah makanan ringan kemasan ini sudah tentu mengandung zat pengawet dan memakai penyedap rasa yang tidak alami yang jika dikonsumsi berlebihan akan membahayakan tubuh. 2. Cemilan jajanan pasar Cemilan ini tentu ddengan mudah kita jumpai di pasar terutama pasar tradisional Seperti kue basah. Adapu keuntungan dari membeli cemilan ini adalah lebih praktis dan banyak pilihannya. Sedangkan kerugiannya hanya sebatas kebersihannya. Karena makanan kue basah tanpa bahan pengawet jadi aman untuk dikonsumsi. 3. Cemilan sehat Cemilan ini adalah cemilan yang dibuat sendiri dengan memakai bahan-bahan yang alami tanpa bahan pengawet. Disamping itu, kebersihan dari cemilan buatan sendiri akan sangat terjamin. cmn Cara membuat cemilan sehat cukup murah dan mudah, yang penting kreativitas kita untuk menjadikan sayuran, buah-buahan ataupun daging menjadi sebuah cemilan yang dapat menarik dan disukai oleh anak-anak dan usia yang lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *