Belajar Membuat Burger sayur yang Menyehatkan
bgr Burger adalah makan khas Amerika yang sangat digemari diseluruh belahan dunia ini. Akan tetapi jika mengkonsumsi secara berlebihan dapat menyebabkan obesitas atau kelebihan berat badan yang tidak normal. Makanan yang berbahan roti ini akan sangat menarik dan menyehatkan jika memakai lebih banyak sayurannya. Oleh karena itu, saya mau bagikan resef rahasia atau cara membuatnya kepada anda, semoga bermanfaat. Bahan yang diperlukan yaitu :
  • 2 lembar roti tawar tanpa kulit, lepas kulitnya bila masih ada
  • 2 butir telur puyuh atau ayam sesuai selera
  • 400 gram daging sapi yang sudah di cincang halus
  • 2 sendok makan bawang bombay yang sudah dicincang
  • 50 gram brokoli lalu cincang halus
  • 50 gram bayam dan dicincang halus
  • Dan mentega untuk menggoreng
Sebagai pelengkap :
  • 6 buah roti burger, terdapat banyak di toko roti dan sudah siap santap
  • 6 sendok makan mayones, lalu campurkan dengan 3 sendok makan saus tomat. Bila anda suka pedas saus tomat boleh diganti dengan saus cabe yang beraneka macam rasa, atau sesuai keinginan kita.
  • 50 gram mentimun,lalu iris tipis-tipis
  • 100 gram tomat merah juga di iris tipis
  • Daun selada secukupnya
  • Keju lembaran secukupnya, itu juga bila anda suka dan bila tidak lebih baik jangan
Adapun cara membuatnya adalah : bg
  1. Aduk rata daging sapi, roti tawar, telur ayam atau puyuh, bawang bombay yang sudah dicincang, brokoli dan bayam. Kemudian semua bahan tadi diblender sampai halus. Lalu bagi adonan menjadi 6 bagian, selanjutnya adonan yang sudah dibagi lalu dipipihkan berbentuk bulat sebesar bulatan roti burger
  2. Goreng bahan burger yang sudah dipipihkan tadi dengan mentega panas hingga matang, lalu angkat dan tiriskan
  3. Olesi roti burger dengan mayones hingga rata. Kemudian taruh burger yang tadi di goreng di dalamnya.
  4. Susunlah sayuran diatasnya, kemudian tutuplah dengan roti dan rapatkan
  5. Sajikan selagi hangat, akan lebih nikmat jika burger disajikan dengan teh manis, kopi, ataupun jus tergantung selera dan kesukaan masing-masing.
Makanan ini merupakan hidangan paripurna karena mengandung karbohidrat, protein, vitamin dan mineral. Nah sahabat itulah resef rahasia burger sayuran yang dapat saya bagikan. Semoga anda berhasil dalam perconbaannya ya...jangan lupa koment dan jempolnya y di Galihpamungkas.com.. sip ,,, selamat mencoba .....!!!!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *