Alpukat adalah buah yang sangat enak dan mempunyai banyak manfaat. Akan tetapi masih banyak orang yang menghindarinya karena dianggap, alpukat itu memiliki kandungan lemak cukup tinggi. Padahal, lemak yang terdapat pada alpukat adalah lemak tak jenuh yang sebenarnya baik bagi kesehatan tubuh kita. Akan tetapi memang kadarnya harus dijaga agar tidak berlebihan mengonsumsinya. Segala sesuatu yang berlebihan itu memang tidak baik kan?
Alpukat sama seperti minyak zaitun dapat meningkatkan kadar kolesterol baik atau disebut juga HDL. HDL mampu melindungi kita dari radikal bebas sehingga alpukat dapat mengatur kadar trigliserida selain itu alpukat dapat mencegah kita untuk terhindar dari penyakit Diabetes.
Selain manfaat tersebut, sebenarnya masih banyak sekali manfaat yang dimiliki buah alpukat ini. Seperti diantaranya Vitamin E dan C pada buah alpukat dapat membantu menjaga kelembaban Kulit. Kali ini saya tidak akan membahas secara mendalam tentang kandungan dan Khasiat Vitamin pada Alpukat tersebut akan tetapi sekarang saya akan membanggikan tips bagaimana cara untuk memilih dan menyimpan buah alpukat agar tetap fresh saat dimakan.
- Bisanya ketika kita membeli alpukat di toko atau supermarket yang kita temui adalah alpukat yang belum matang. Padahal, alpukat yang kualitasnya baik ialah alpukat yang masak dari pohon. Akan tetapi, jika sudah begini anda harus memilih alpukat yang kulitnya berwarna hijau gelap, tidak ada cacat pada kulit alpukat dan juga berat.
- Alpukat belum matang yang anda beli tersebut, agar cepat matang anda tidak perlu mencucinya terlebih dahulu dengan air. Akan tetapi, cara agar cepat matang ialah anda bisa menggunakan kertas koran dengan membungkusnnya lalu tunggu 2-3 hari juga buah alpukat tersebut biasanya sudah matang. Nantinya, kulit buah alpukat akan lebih lembut dan empuk.
- Terkadang kita sering memakan alpukat tidak menghabiskan semuanya dan menyisakannya setengah karena mungkin kita kekenyangan memakannya. Jika kita menyisakan setengahnya lalu menyimpannya sembarangan atau menyimpannya di Kulkas biasanya warna atasnya akan berwarna coklat kehitaman dan rasanya menjadi kurang fresh lagi. Maka untuk mengatasi hal tersebut kita dapat menggunakan jeruk nipis. Peraslah jeruk nipis diatas daging alpukat, lalu masukkan alpukat kedalam plastik dan kemudian bungkus alpukat tersebut dengan rapat. Dengan cara demikian setidaknya alpukat akan tetap segar hingga dua hari. Tips tersebut juga berlaku untuk alpukat yang telah dipotong-potong atau bahkan yang sudah di Jus.