Cara membuat resep aneka kue kering membutuhkan bahan tambahan lainnya sebagai kelezatan rasa. Karena salah satu resep rahasia membuat kue kering adalah melalui bahan tambahan yang digunakan. salah satu bahan tambahan yang sering digunakan adalah bahan pengembang. Bahan pengembang ini merupakan bahan tambahan yang membuat kue kering Anda tampak nikmat dalam sekali gigit.
Ada beberapa jenis bahan pengembang yang tidak cocok digunakan dalam pembuatan menu kue kering, karena bahan pengembangnya ini justru lebih condong digunakan pada adonan cake. Adapun bahan pengembang dalam cake yang harus Anda ketahui, diantaranya:
- Ovalet merupakan emulsifier atau pelembut yang digunakan sebagai pengontrol dan penyeimbang adonan agar adonan tidak mudah turun saat dikocok atau diaduk dengan menggunakan mixer, sehingga adonan dapat tercampur sempurna.
- TBM merupakan bahan pengembang yang berfungsi untuk memperbaiki tekstur agar terlihat lembut. Kompisisi bahan yang digunakan sama persis dengan ovalet, yakni mono dan digliserda.
- SP. Bahan pengembang ini mempunyai fungsi yang hampir sama dengan TBM dan Ovalet. Akan tetapi yang membedakan adalah kandungan kimianya, yakni Ryoto ester atau gula ester (yang terbuat dari asam lemak seperti asam stearate, palmitic, dan oleic).
- Baking Powder biasanya banyak digunakan sebagai bahan pengembang untuk cake. Komposisi kandunganya sudah tergolong halal dan aman digunakan. Keunggulannya dapat membuat kue Anda matang dengan sempurna.