Mekanisme dan Cara Cek Bantuan Sosial dan Hibah

Mekanisme dan Cara Cek Bantuan Sosial dan Hibah

Mekanisme dan Cara Cek Bantuan Sosial dan Hibah

Bantuan dari pemerintah sudah berjalan dari mulai terselenggaranya PPKM akibat dampak Covid -19 yang mengguncang ekonomi tanah air. Bantuan sosial dan hibah hingga saat ini masih terus berjalan. Itulah kenapa, pemerintah melalui Kementerian Sosial menyediakan sebuah platform berupa aplikasi untuk untuk membantu masyarakat mengeceknya. Besaran bantuan dan hibah juga berbeda-beda. Begitu juga dengan mekanisme pencairan dananya yang juga berbeda. Jika Anda bingung, kami akan coba menjelaskan mekanisme dan cara mengeceknya di sini. Jadi, pastikan Anda menyimak artikel ini hingga selesai.

Jenis Bantuan dan Hibah Program Pemerintah

Pertama-tama, kami akan coba menjelaskan terlebih dahulu jenis programnya. Ada beberapa jenis bantuan yang sudah disalurkan dari awal tahun 2021. Jenis bantuannya berbeda-beda, begitu juga dengan besarannya. Bantuan pertama yaitu berupa bantuan dana bagi masyarakat yang daerahnya terpapar oleh virus corona atau Covid -19. Selain dana, jenis bantuan untuk yang terpapar Covid-19 juga berupa beras dan sembako. Setelah itu, ada juga bantuan untuk beberapa kalangan yang terkena PHK akibat Covid -19. Banyak sekali perusahaan yang jatuh ketika Covid-19 sehingga harus melakukan PHK besar-besaran kepada karyawannya. Pemerintah memberikan bantuan dana dan juga pelatihan online bagi para karyawan yang terkena PHK. Baru-baru ini pemerintah juga menyalurkan dana hibah terkait kebijakan kenaikan BBM dan subsidi BBM. Hibah ini disalurkan pada setiap kalangan masyarakat di tanah air. Bantuan berupa dana PKH (Program Keluarga Harapan) juga masih terus berlanjut. Penerimanya yaitu merupakan warga miskin yang tidak termasuk sebagai aparatur negara atau sipil.

Berapa Dana Bantuan dan Hibah dari Pemerintah?

Nominal bantuan sosial dan hibah dari pemerintah berbeda-beda tergantung dari jenisnya. Berikut ini kami sudah merangkum kisaran nominal yang biasa diterima oleh setiap penerima bantuan maupun hibah sesuai dengan programnya lengkap dengan persyaratannya.
  1. Bantuan Dana PKH
Dana PKH yang diterima biasanya Rp1.890.000. Bantuan ini untuk warga yang tidak mampu seperti lanjut usia dan juga penyandang disabilitas. Syarat lain penerimanya yaitu memenuhi komponen ibu hamil, pra sekolah dan anak usia sekolah.
  1. Besaran Dana Hibah
Salah satu contoh dana hibah yaitu di bidang pendidikan. Contohnya seperti dana hibah dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah yang mencairkan dana untuk pendidikan Keagamaan pada tanggal 21 Februari 2022 lalu. Besaran dananya hingga Rp107,1 miliar untuk berbagai darah di Jawa Tengah.
  1. Bantuan untuk Korban PHK Corona
Bantuan ini pertama kali dibagikan pada bulan April tahun 2020. Bantuan tersebut disalurkan kepada buruh yang terkena PHK akibat virus Corona. Bantuannya langsung melalui Kartu Prakerja.
  1. Bantuan Sosial di Tengah Kenaikan BBM
Anggaran subsidi yang tadinya diaplikasikan pada BBM, kemudian disalurkan menjadi sebuah bantuan sosial. Bantuan ini pertama kali diproses pada tanggal 3 September tahun 2022.

Bagaimana Cara Mencairkan dana Bantuan dan Hibah?

Mekanisme pencairan untuk setiap bantuan dan dana hibah berbeda-beda. Berikut beberapa mekanisme yang umum digunakan di berbagai daerah.
  1. Pencairan via Bank
Bantuan yang cair via bank umumnya bantuan PKH yang bersifat rutinan. Adapun bank yang menjadi penerima penyaluran bantuan di antaranya seperti Bank Bri, Mandiri, BNI, dan beberapa bank lainnya.
  1. Pencairan Oleh Petugas
Beberapa bantuan seperti subsidi BBM hingga untuk masyarakat yang daerahnya diberlakukan PPKM biasanya bantuan akan disalurkan oleh petugas. Bantuannya sendiri tidak hanya uang tunai saja tapi juga berupa sembako. Selain itu juga ada beberapa jenis bantuan yang juga disalurkan oleh petugas. Penyaluran ini biasanya berbeda-beda dan disesuaikan dengan jadwal penerima. Adapun jadwalnya nanti akan diberitahukan oleh petugas terkait. Penerima hanya menunggu informasi dan penyaluran dari petugas saja.
  1. Kartu Prakerja
Gelombang bantuan yang disalurkan pada Kartu Prakerja yang terakhir penerimanya cukup banyak. Setiap penerima akan mendapatkan manfaat pelatihan sebesar Rp1.000.000. Setelah itu juga mendapatkan insentif yang terdiri dari insentif biaya mencari kerja sebesar Rp600.000 selama 4 bulan. Pencairannya tergolong berbeda dari yang lain. Khusus untuk Kartu Prakerja, dana pelatihan hanya bisa dicairkan untuk membeli kursus online. Sementara sisanya yaitu Rp600.000 bisa dicairkan langsung untuk kebutuhan sehari-hari.

Syarat Penerima Bantuan Sosial maupun Hibah

Setiap program bantuan maupun hibah memiliki syarat yang berbeda-beda. Berikut beberapa persyaratan-persyaratan untuk masing-masing program.
  1. Bantun PKH
Masyarakat yang menerima bantuan PKH adalah yang memiliki ibu hamil/menyusui/nifas, dan/atau memiliki anak balita yang masih berusia 5 hingga 7 tahun yang belum masuk sekolah SD. Selain itu juga memiliki lansia dan penderita disabilitas.
  1. Bantuan Kartu Prakerja
Untuk mendapatkan Kartu Prakerja Anda harus seorang Warga Negara Indonesia yang berusia 18 hingga 64 tahun. Penerima juga tidak sedang menempuh pendidikan formal dan bukan anggota TNI/ASN/Polri, anggota DPR/DPRD, BUMN/BUMD/. Selain itu, penerima Kartu Prakerja juga tidak boleh dari kalangan masyarakat penerima bantuan sosial yang lain.
  1. Bantuan Subsidi BBM
Bantuan yang satu ini tergolong merata. Setiap masyarakat yang masuk ke dalam kategori miskin atau tidak mampu berhak menerimanya. Persyaratannya sendiri biasanya orang yang tidak mampu dan terdaftar di kantor desa setempat. Proses penyaluran biasanya dilakukan oleh para petugas karena persyaratannya yaitu orang miskin yang sudah terdata.

Cara Cek Bantuan Sosial dan juga Hibah

Ingin tahu apakah nama Anda atau keluarga terdata sebagai penerima bantuan? Anda bisa mengeceknya dengan mudah melalui aplikasi Android. Karena saat ini Kementerian  Sosial Republik Indonesia menyediakan aplikasi untuk mengeceknya secara mudah. Selain itu, aplikasinya juga bisa Anda gunakan untuk mendaftar menjadi penerima bantuan. Nama aplikasi untuk mengecek bantuan tersebut yaitu Aplikasi Cek Bansos yang bisa Anda unduh di Play Store. Berikut ini kami akan coba memaparkan bagaimana cara mengeceknya.
  1. Login ke Aplikasi
Setelah Anda memasang aplikasi di HP, selanjutnya silahkan Anda login untuk bisa menggunakannya. Cara login ke aplikasi juga tergolong mudah.
  1. Gunakan KTP untuk Cek Data
Nomor NIK pada KTP bisa Anda gunakan untuk mengecek keterdaftaran. Silahkan masukkan NIK KTP pada aplikasi tersebut. Setelah itu maka akan muncul datanya. Jika terdaftar, maka nama Anda akan muncul, jika tidak muncul berarti belum terdaftar.
  1. Gunakan Fitur Pendaftaran dan Masukkan
Aplikasi tidak hanya sekedar untuk mengecek keterdaftaran penerima bansos saja. Anda juga bisa menggunakannya untuk mendaftar menjadi penerima bansos. Selain itu, Anda juga bisa menggunakannya untuk memberikan masukkan agar penerima bantuan bisa tepat sasaran. Aplikasi tidak hanya bisa digunakan untuk mengecek maupun mendaftar satu orang saja. Anda juga bisa menggunakannya untuk mengecek keterdaftaran penerima bansos milik orang lain entah itu keluarga maupun masyarakat sekitar. Itulah sistem dan mekanisme bagaimana penyaluran bantuan sosial dan hibah serta proses pencairannya. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa mengunduh dan memasang aplikasi Cek Bansos.   Deskripsi: Ingin tahu bagaimana cek bantuan sosial dan hibah serta bagaimana cara pencairannya? Yuk, intip penjelasan lengkapnya hanya di artikel ini.