Hal yang Harus Diperhatikan Menulis Surat Lamaran Kerja
  Surat lamaran kerja merupakan bukti tertulis seseorang bertujuan untuk mengajukan permohonan pekerjaan dari seseorang kepada instansi atau perusahaan tertentu (sesuai dengan yang dituju). Surat ini dibutuhkan dalam proses ketika akan melamar suatu pekerjaan. Ada beberapa faktor yang harus diperhatikan dalam menulis surat ini, yaitu sebagai berikut.
  1. Kemampuan menggunakan bahasa Indonesia sangat menunjang terhadap keefektifan dan kebakuan kata yang digunakan pada surat yang dibuat. Bahasa Indonesia yang baik berarti bahasa yang disesuaikan dengan situasi bahasa tersebut digunakan sesuai dengan rumus 5W+1H (what, when, who, why, where, dan how). Maksudnya bahasa Indonesia yang digunakan dapat menjadi jawaban sesuai dengan rumus tersebut. Selain itu, bahasa Indonesia yang baik memperhatikan nilai-nilai kesopanan dalam menggunakan bahasa Indonesia. Sedangkan, bahasa Indonesia yang benar berarti bahasa Indonesia yang digunakan sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia yang baku (sesuai dengan Ejaan yang Disempurnakan, dan sesuai dengan Kamus Besar Bahasa Indonesia). Misalnya, penulisan kata “epektip” seharusnya “efektif”.
  2. Penggunaan kalimat harus singkat dan jelas, serta adanya saling keterkaitan kalimat yang satu dengan kalimat yang lainnya sehingga tidak terjadi kesalahpahaman pengertian isi surat bagi yang membaca surat lamaran tersebut.
  3. Format lamaran pekerjaan hampir sama dengan surat-surat formal permohonan lainnya yang membedakan hanya isi dari surat yang menunjukkan instansi atau perusahaan yang dituju serta jabatan yang ingin dipegang jika berdasarkan iklan lowongan kerja. Format surat ini sangat penting supaya surat lamaran tersusun secara sistematis.
  4. Isi dari surat ini tidak perlu bertele-tele, cukup ditulis dengan singkat, padat, dan jelas serta dapat memberikan informasi berupa identitas, dan riwayat pendidikan serta pekerjaan yang pernah dijalani. Hal ini juga dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan perusahaan terhadap pegalaman yang pernah dijalani pelamar.
  5. Pencantuman tanda tangan pada sebuah surat sangatlah penting sebagai bentuk pertanggungjawaban orang yang menulis surat terhadap isi surat tersebut. Selain itu, pencantuman tanda tangan menandakan bahwa surat tersebut asli dibuat oleh orang yang bersangkutan.
  6. Kebersihan dan kerapian surat sangat menunjang penampilan isi surat. Apalagi surat yang dibuat merupakan hasil tulisan tangan sendiri. Pada dasarnya tulisan tangan pada surat lamaran dapat memberikan sebuah informasi berupa kepribadian yang dimiliki oleh orang tersebut.
Surat lamaran ini banyak digunakan oleh orang-orang yang ingin melamar pekerjaan, melalui surat lamaran ini berbagai pertimbangan pun dilakukan oleh sebuah instansi atau perusahaan yang menjadi tujuan pelamar. Sudah seharusnya pelamar memperhatikan dan mengetahui hal-hal dalam menulis surat lamaran untuk bekerja.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *