Resep Rendang Daging Asli Jawa
Kebanyakan yang tersebar di berbagai referensi adalah resep rendang daging Padang. Padahal, ada juga rendang daging asli Jawa yang rasa tidak kalah lezat dengan yang berasal dari Padang. Apalagi jika dalam pembuatannya dicampur dengan kecap manis Bango. Tentu rasa yang dihasilkan tidak perlu diragukan lagi. Kecap Bango terbuat dari bahan-bahan pilihan sehingga membuat cita rasa makanan semakin lezat. Anda juga dapat mencoba resep membuat rendang daging asli Jawa ini di dapur. Berikut langkah-langkahnya. Bahan:
  • 500 gr daging sapi segar, potong-potong sesuai selera
  • 10 gr cabai rawit
  • Jahe, lengkuas, serai, kunyit, bunga kantan, kunyit serbuk secukupnya
  • 150 gr bawang merah, 50 gr bawang putih dan 50 gr bawang bombai
  • 200 ml susu
  • 50 gr serundeng
  • Minyak zaitun dan garam secukupnya
Cara pembuatan:
  1. Cabai rawit, lengkuas, bawang bombai, bawang merah, bawang putih, kunyit, serai dan jahe dihaluskan menggunakan blender atau bisa juga diulek.
  2. Rendam daging menggunakan bumbu yang telah dihaluskan tadi. Diamkan.
  3. Goreng daging dalam minyak goreng yang telah dipanaskan.
  4. Tambahkan bunga kantan, susu, dan serundeng sambil diaduk.
  5. Kecilkan api dan biarkan sampai daging menjadi empuk lalu tambahkan sedikit garam.
Simpel bukan? Cobalah resep rendang daging asli Jawa ini di waktu senggang Anda dan jangan lupa untuk selalu menggunakan kecap manis Bango. Rasa memang tak pernah bohong.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *