tentang sepeda
tentang sepeda pada postingan kali ini saya akan membahas tentang sepeda. sepeda adalah salah satu alat transportasi yang menggunakan roda dan sudah di kenal sejak abad ke - 18. menurut ensiklopedia columbia, nenek moyang sepeda berasal dari negara Perancis. sepeda dalam bahasa Perancis adalah velocipede. velocipede adalah satu - satu nya yang merujuk kepada hasil rancangan alat transportasi beroda dua. memang sepeda yang berasal dari Perancis dulu bukan terbuat dari material besi atau material padat lain nya, bentuk dan bahan nya masih di katakan primitif ( kuno ). sepeda selain memiliki peran sebagai alat transformasi, sepeda juga berfungsi sebagai sarana olah raga. olah raga sepeda juga sangat di gemari para olahragawan, termasuk Indonesia. hal ini jelas terbukti karena setiap tahun selalu ada perlombaan balap sepeda. mulai dari tingkat pelajar, siswa, nasional, hingga internasional selalu rutin mengadakan perlombaan atau olimpiade olah raga sepeda. memakai sepeda sekitar 20 - 30 menit sangat baik untuk meningkatkan fungsi jantung, jantung akan lebih baik dalam memompa darah. selain olahragawan, masyarakat pada sebelum mengenal sepeda motor juga memilih sepeda sebagai alat transportasi utama dalam bepergian. selain itu, sepeda juga sering di pakai anak - anak hingga orang dewasa untuk bermain dengan teman nya. anak - anak cenderung memakai sepeda nya hanya untuk bermain. sedangkan orang dewasa jaman dulu cenderung memakai sepeda nya untuk taruhan, dengan kata lain orang dewasa menggunakan sepeda untuk bersaing dan berlomba. hal ini menjadi suatu hal yang tidak asing di jaman dulu. olah raga yang terkenal dalam pemakaian sepeda adalah sepeda gunung atau down hill. olah raga ini tergolong ekstrim karena resiko yang di tanggung sangat besar. bukan hanya lecet atau terjatuh saja resiko yang ada dalam olah raga ini, nyawa pun bisa saja melayang jika melakukan olah raga ekstrim ini tanpa latihan dengan professional. down hill biasa nya di lakukan dengan menuruni gunung dari dataran tinggi hingga dataran rendah. olah raga ini umum nya di lakukan di daerah gunung atau pegunungan. tapi tidak jarang down hill di lakukan di daerah gunung berbatu dan gunung yang tertutupi salju.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *