GERHANA MATAHARI
Banyak sekali fenomena alam yang beragam yang terjadi di alam semesta ini. Terkadang fenomena alam itu terjadi di luar penalaran logika manusia. Di Indonesia sering terjadi fenomena alam yang membuat penduduk heran dan tidak bisa diterima dengan logika manusia. Salah satu fenomena alam tersebut diantaranya adalah fenomena langit terbelah di yogyakarta, fenomena awan berbentuk mata, fenomena ulat bulu yang akhir-akhir ini sering terjadi di beberapa daerah di Indonesia dan masih banyak lagi fenomena alam lainnya. Hal itu kadang-kadang membuat orang mengaiktkannya dengan hal-hal mistis. Selain fenomena alam yang sangat aneh dan tidak bisa diterima dengan logika, ada beberapa fenomena alam yang sering terjadi di dunia dan merupakan hal biasa dan tentunya bisa diterima dengan logika manusia krena banyak orang yang telah mempelajarinya. Fenomena alam tersebut adalah Gerhana Matahari. grhna mthri Gerhana matahari sering terjadi di belahan bumi manapun. Gerhana matahari terjadi karena cahayanya tertutup atau terhalang oleh bulan. Gerhana matahari hanya dapat dilihat di salah satu bagian bumi saja. Ketika terjadi gerhana matahari, cahayanya tidak dapat menembus bumi karena terhalang bulan yang akhirnya menyebabkan gelap di sebagian wilayah bumi. Kegelapan pada siang hari ini terjadi sekitar 7 menit. Saat terjadi gerhana ini, kita dapat melihat korona matahari yang berukuran lebih kecil dari matahari. Bayangan bulan mampu menutup cahaya matahari karena jarak bulan ke bumi lebih dekat yaitu sekitar 384.400 kilometer, sedangkan jarak matahri ke bumi lebih jauh yaitu sekitar 149.680.000 kilometer. Pada dasarnya gerhana matahari dibagi menjadi tiga jenis yakni, gerhana matahari total, gerhana matahari sebagian dan gerhana matahari cincin. Gerhana matahari total terjadi saat bundaran matahari di langit terhalang oleh bulan. Gerhana ini paling lama terjadi hanya 7 menit. Gerhana sebagian terjadi karena piringan bulan hanya menutupi sebagian dari piringan matahari. Fenomena alam gerhana matahari terjadi sekitar 4-5 kali dalam setahun. Gerhana matahari cincin adalah sebuah gerhana yang terlihat dimana matahari berada di tengah dan dikelilingi oleh pelangi. gerhana matahari Fenomena gerhana matahari terkadang juga membuat panik penduduk setempat. Namun ada mitos yang mengatakan bahwa jika kita melihat gerhana matahri dengan mata 'telanjang'  hal itu dapat menyebabkan kebutaan pada mata kita. Ada juga mitos jika ada seorang ibu yang sedang hamil, ia harus mandi dengan air kembang 7.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *