5 Tempat Wisata Populer Di Singapura
Singapura adalah salah satu negara yang paling banyak di kunjungi oleh warga Indonesia. Entah itu karena urusan bisnis, Pengobatan maupun tujuannya untuk berwisata. Bagi wisatawan singapura juga menjadi salah satu negara yang di favoritkan untuk di kunjungi, padahal negara ini wilayahnya sangat kecil. Namun, pemerintah disana memang kreatif mereka bisa memaksimalkan wilayah mereka yang sempit menjadi tempat yang luar biasa menarik. Negara singapura bisa di katakan sebagai negara yang paling maju di asia tenggara. Negara ini mengalami perkembangan yang sangat pesat bahkan kota ini hampir menyamai Hongkong. Singapura memiliki tempat-tempat wisata terkenal dan menarik, diantaranya sebagai berikut. 1. Patung Merlion dan Esplanade Patung Merlion Patung Merlion merupakan ikon dari Negara Singapura. Setiap orang yang pernah berkunjung ke negara singapura pasti tidak akan melewatkan berfoto dekat patung ini baik sebagai kenang-kenangan pribadi dan juga sebagai bukti bahwa mereka pernah ke singapura. complejo esplanade Singapura Di dekat patung merlion terdapat gedung yang bernama Eslanade yang sering di sebut juga dengan sebutan gedung durian atau gedung mata lalat. Jika anda pergi ke singapura tidak akan lengkap jika anda tidak mengamadikan perjalanan anda dengan berfoto dengan gedung ini. 2. Raffles Landing Site Raffles Landing Site Patung replika Raffles di buat untuk mengabadikan bahwa area tempat patung tersebut merupakan tempat pendaratan Sir Stamford Raffles di singapura. Patung aslinya terdapat di Victoria Concert Hall yang berjarak sekitar 500 M dari tempat reflika patung tersebut. Patung yang asli terbuat dari perunggu hitam. 3. China Town Chinatown Singapora Chinatown yang tempatnya memiliki corak seperti di china ini merupakan tempat wisata belanja. Di sini anda bisa membeli berbagai oleh-oleh dari singapura dengan harga yang sangat murah. Tempat ini sering di sebut juga sebagai pasar Glodoknya singapura. Chinatown letaknya di area yang di batasi jalan New Bridge Road, Cantonment Road, Upper Pickering Street, dan South Bridge Road. 4. Sentosa Island Sentosa Island Pulau Sentosa lokasinya sangat berdekatan dengan Batam. Pulau ini adalah tempat wisata terpadu dengan berbagai jenis hiburan seperti Taman Impian Jaya Ancol yang ada di jakarta. Disini kita bisa menembui berbagai macam hiburan, atraksi, wisata kuliner dan juga pantai yang cukup indah. Disini banyak sekali turis lokal maupun mancanegara. 5. Haw Par Villa haw par villa singapore Haw Par Villa adalah taman yang di dalamnya berisi banyak patung dari kebudayaan china. Disini wisatawan bisa melihat berbagai patung seperti Patung buda tersenyum (Laughing Buddha), Dewi Kasih Sayang (The goddest Mercy) dan sebagainya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *