Setiap dari kita tentunya sudah tidak asing dengan yang namanya sedekah. Salah satu ibadah sunah yang sangat dianjurkan dalam pengerjaannya, karena di dalamnya terdapat keistimewaan-keistimewaan yang luar biasa. Sedekah bisa kita lakukan kepada mereka yang sedang membutuhkan atau siapa saja yang memang pantas untuk mendapatkannya. Dalam suatu hadits dari riwayat Imam Tarmidzi dan Imam Ahmad, yang intinya Allah Swt menjawab pertanyaan Malaikat atas ciptaan Allah yang paling kuat. Mula-mula Allah menjawab, gunung, lalu gunug dapat dikalahkan oleh besi, tetapi setelah itu besi pun dapat dikalahkan dengan api, dan api dapat dikalahkan dengan air. Sedangkan air dapat dikalahkan dengan angin, dan yang terakhir sesuatu yang paling kuat dari semua itu adalah amal anak Adam yang mengeluarkan sedekah dengan tangan kanannya sementara tangan kirinya tidak mengetahuinya.
Penjelasan dari semua itu adalah bagi Allah Swt orang yang paling kuat dan dahsyat adalah mereka yang mampu untuk bersedekah secara ikhlas dari dalam hatinya. Sedekahnya tidak membuat ia menjadi orang yang sombong, merasa palig baik dan paling dermawan dari semuanya. Ia bersedekah tanpa ada unsur ingin dipuji-puji oleh orang lain.
Sifat dasar manusia yang cenderung suka akan pujian, penghormatan dan penghargaan dari yang lain, tidak membuat mereka yang bersedekah dengan ikhlas menjadi jumawa dengan kebaikan yang dilakukannya. Sehingga bagi mereka yang bersedekah dengan ikhlas mempunyai kemampuan diri yang kuat yang tidak mudah tergoda hanya dengan pujian atau penghargaan.
Keutamaan sedekah yang lain yaitu dengan sedekah dapat menolak bencana yang akan datang kepada kita. Banyak kisah yang menjelaskan tentang bagaimana seseorang yang bersedekah dapat terselamatkan dari musibah yang menimpa. Karena Allah Swt pasti menurunkan balasan di saat yang tepat bagi mereka yang bersedekah dari jalan yang tidak disangka-sangka.
Allah Swt pemberi rizki kepada setiap hamba, dan harta yang dititipkan itu merupakan titipan-Nya yang seharusnya kita gunakan untuk banyak beramal shaleh dan bersyukur kepadanya. Karena ketika kita bersyukur maka sesungguhnya akan menambah rizki kita. Firman Allah Swt, “Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), Maka Sesungguhnya azab-Ku sangat pedih". (QS. Ibrahim:7)
Bagi mereka yang menjalankan hartanya dijalan Allah, sungguh Allah Maha kaya dan akan memberi berlipat-lipat pahala. Karena belum pernah kita dengar mereka yang rajin bersedekah menjadi miskin karena rajinnya bersedekah tetapi justru dengan sedekah tersebut semakin membuat keberkahan dan balasan yang berlipat dari Allah Swt. Firman Allah Swt, “Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir: seratus biji Allah melipatgandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Mahaluas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui”. (QS. Al Bagarah:261)
Inti dari semua ini dengan sedekah dapat menjadi penolak bala, penyubur rizki bagi yang melakukannya dengan ikhlas, tetapi jika belum bisa ikhlas maka lakukanlah secara terus-menerus maka insya Allah keikhlasan akan datang dari ibadah yang istiqamah. Wallahu ‘Alam