Memiliki kulit yang halus dan mulus pastinya menjadi idaman bagi setiap wanita yang memang ingin selalu terlihat cantik. Dengan kulit yang halus dan mulus pastinya akan membuat anda merasa percaya diri. Namun karena sekarang ini banyak sekali polusi udara yang dapat membuat kulit wajah jadi rentan terkena kotoran dan debu. Hal ini dapat membuat anda menjadi rentan terkena jerawat apalagi jika kulit anda termasuk pada kulit wajah yang berminyak, pastinya jerawat akan tumbuh subur di kulit wajah anda.
Oleh karena itu anda perlu tahu bagaimana cara membuat kulit putuh mulus, agar anda dapat tampil percaya diri lagi. untuk membuat kulit wajah anda yang kasar menajdi lembut dan halus sebenarnya tak perlu memakai bahan-bahan kima yang terlalu membahayakan bagi kulit wajah anda. Dengan bahan-bahan alami yang ada di sekitar, anda dapat memanfaatkannya untuk dibuat masker ataupun ramuan yang dapat membuat kulit wajah anda menjadi halus. Berikut beberapa bahan alami yang dapat membantu menghaluskan kulit wajah anda.
Masker Putih Telur
Bagi anda yang mempunyai kulit wajah yang tidak halus dan juga memiliki banyak bekas noda jerawat. Cobalah memakai masker putih telur seminggu sekali. Pilihlah putih telur dari telur ayam kampung, mengapa? Karena telur ayam kampung jauh dari bahan kimia dibandingkan dengan telur ayam biasa. Sehingga kualitas putih telurnya masih alami dan banyak mengandung protein.
Madu
Bahan alami lainnya adalah madu. Madu memang bahan alami yang sudah sangat terkenal dengan manfaatnya untuk kecantikan. Mengkonsumsi madu dengan meminumnya langsung atau dicampurkan kedalam air mineral lalu diminum setiap pagi dan sore, selain membuat tubuh anda menjadi sehat, ramuan ini juga dapat membuat kulit anda menjadi sehat. Selain dengan cara diminum, cara lainnya adalah dengan mengoleskan madu pada seluruh wajah anda setiap malam sebelum tidur diamkan beberapa menit sampai kering lalu bilas dengan air bersih.
Anda juga dapat mencampurkan madu dan putih telur sebagai masker. Oleskan masker campuran dari putih telur dan madu pada wajah anda, dan diamkan beberapa menit. Setelah itu bilas dengan air bersih.
Bengkoang
Sudah tidak asing lagi dengan buah bengkoang yang memang memiliki khasiat untuk kecantikan. Selain rasanya yang manis dan menyegarkan, bengkoang juga bisa dibuat masker yang dapat membuat kulit halus. Tidak hanya itu masker bengkoang juga dapat membuat kulit anda menjadi lebih putih dan bersinar dan juga dapat memudarkan atau bahkan menghilangkan noda bekas jerawat di wajah anda.
Itulah beberapa bahan alami yang dapat membuat kulit bersih bersinar dan halus. Bahan diatas sangat mudah didapatkan dan juga sangat mudah untuk digunakan. Jadikan kulit anda halus dan mulus dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang lebih aman dan juga tidak mempunyai efek samping yang berbahaya.