Tuhan telah menciptakan segala sesuatunya dengan sangat baik agar memberikan manfaat yang besar bagi kehidupan di bumi. Apapun yang ada di bumi pasti memberikan manfaat yang besar bagi manusia dan mkhluk hidup lainnya. Bahkan makhluk hidup yang satu dapat memberikan manfaat kepada makhluk hidup lainnya. Salah satu makhluk hidup itu adalah tumbuhan.tumbuhan adalah salah satu makhluk hidup yang begitu banyak memberikan manfaat bagi semua makhluk hidup yang ada. Tumbuhan menghasilkan oksigen yang sangat berguna dalam sistem pernafasan semua makhluk hidup. Tumbuhan juga melindungi bumi dari kerusakan, otomatis ia juga melindungi semua makhluk hidup. Tumbuhan juga memberikan manfaat bagi hewan-hewan liar sebagai tempat tinggal terutama burung. Bayangkan jika di dunia ini tidak ada tumbuhan, apa yang akan terjadi pada kehidupan di bumi? Dengan tumbuhan segalanya berjalan dengan lancar. Tidak hanya tumbuhan besar, tetapi tumbuhan yang berukuran kecil pun memiliki manfaat bagi makhluk hidup.
Salah satu tumbuhan yang berukuran kecil yang bermanfaat bagi makhluk hidup adalah Lidah Buaya.
Lidah buaya adalah jenis tumbuhan yang berbentuk seperti lidah yang di kedua sisinya terdapat duri-duri yang cukup tajam. Umumnya lidah buaya memiliki warna yang hijau. Dulu liadah buaya dikenal sebagai tanaman obat saja, namun saat ini lidah buaya telah dikembangkan menjadi makanan yang sangat lezat. Bahkan lidah buaya sengaja di budidayakan dan dirawat dengan baik sehingga memiliki ukuran dan kualitas yang baik pula. Lidah buaya yang seperti itu dinamakan lidah buaya super.
Di indonesia sendiri, Lidah Buaya banyak dibudidayakan dan bahkan di impoor ke jepang setelah diolah menjadi makanan. Salah satu makanan yang terbuat dari lidah buaya adalah Bakso dan Nasi Bakar Lidah Buaya. Yang digunakan dalam makanan ini adalah lidah buaya super dan hanya digunakan dagingnya saja, sementara kulitnya dibuang. Lidah buaya cukup dicampurkan ke dalam adonan bakso.
Walaupun lidah buaya memiliki lendir yang banyak, tetapi ternyata lidah buaya memiliki kadungan vitamin A yang tinggi, vitamin B dan lain sebagainya, selain dimanfaatkan sebagai makanan lidah buaya juga bisa dimanfaatkan sebagai sabun kecantikan dan shampo yang bisa menyuburkan rambut.
Tenyata Lidah Buaya telah ada sejak zaman dahulu, di tahun 1150 sebelum masehi, lidah buaya telah dikenal oleh bangsa mesir yang digunakan untuk berbagai macam pengobatan. Selain itu ada bangsa yunani yang telah mengnal lidah buaya, bahkan Aris Toteles yang merupakan ahli filsuf yunani menyarankan untuk mengambil lidah buaya sebagai cadangan obat bagi para prajuritnya dalam berperang menaklukan dunia. Ratu cleopatra pun yang berkuasa pada awal abad masehi sering menggunakan lidah buaya untuk rambutnya, jel pada mata dan bibir. Lidah buaya juga dianggap dapat menyembuhkan penyakit sembelit, obat tidur, sakit mata, dan juga luka.