Sejak Kamis tanggal 24 Oktober 2013 yang lalu para pengunjung bioskop di Indonesia akan mendapatkan tontonan baru yang berbeda dari biasanya. Para pengunjung bioskop akan di suguhi film animasi 3D, yang berkisah mengenai petualangan seorang bocah. Lantas, apakah yang istimewa dari film animasi 3D ini?
Film Animasi 3D terbaru yang akan hadir di bioskop Indonesia ini bukan di produksi oleh Hollywood alias garapan orang barat, yang selama ini sering menghiasi layar bioskop tanah Air namun Film 3D kali ini ialah sebuah film maha karya anak bangsa, meskipun memang tidak full 100 persen karya anak bangsa. Dan yang lebih istimewa dan membanggakan dari film ini, ialah yang membuat film ini ialah anak-anak SMK.
Film Animasi 3D karya anak SMK tersebut di beri judul Petualangan Si Adi dengan durasi film selama 90 Menit. Film ini di produksi oleh Batavia Pictures yang bekerja sama dengan Castle Production, Film ini bergenre aksi dan komedi. Cerita dalam film ini yaitu berkisah mengenai petualangan seorang anak SMK yang mencari pusaka di Nusantara yang di temani dengan robot canggih B10. Mereka semua di kisahkan menumpas kejahatan juga yang di tebarkan oleh sang raja kegelapan kokar.
Film Animasi 3D ini di dukung juga oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) seperti yang di sampaikan oleh Direktur Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan Kemendikbud, Anang Tjahyono. Kemendikbud memberikan bantuan juga berupa pemberian bantuan komputer ke sekolah sampai dengan bantuan pemberian bimbingan kepada guru.
"Prosesnya beberapa tahun, mulai dari film serial sampai menjadi film layar lebar," kata Anang di Kemdikbud, Jakarta, Senin (28/10/2013).Anang dari Direktur pembinaan SMK Kemendikbud mengatakan, bahwa pihaknya akan mendorong para pelajar khususnya di SMK agar terus berkarya dan menghasilkan produk-produk yang bermutu. Dengan cara terus mengembangkan dan mengasah kemampuannya, dengan begitu siswa akan semakin pandai serta mampu bekerja sama dengan industri.
"Kalau bisa produknya tidak hanya untuk konsumsi praktikum, tapi bisa dinikmati (masyarakat)," ujarnya.Sekolah-sekolah yang terlibat dalam film ini ialah SMKN 5 Yogyakarta, SMKN 3 Kasihan Yogyakarta, SMKN 2 Jepara, SMKN 2 Wonosobo, SMKN Tunas Harapan Pati, SMKN Surakarta, SMKN 11 Surabaya, SMKN Bina Informatika Tangerang, SMKN 4 Malang, SMK Pelita YNH dari Sukabumi. Anang juga menambahkan, bahwa setelah para siswa SMK tadi membuat film ini, maka tentunya mereka akan mendapatkan pengalaman berharga yang lebih banyak. Hal tersebut, harus di jadikan modal untuk bekerja di industri animasi atau bahkan melakukan wirausaha sendiri nantinya. Bagi anda yang ingin menyaksikan film Animasi 3D ini dapat anda saksikan di bioskop 21 dan XXI di kota anda. Kota-kota yang telah mulai menayangkan film 3D karya anak SMK ini ialah Jakarta, Bandung, Bekasi, Tangerang, Yogyakarta, Surabaya, Batam, Medan, Pekanbaru serta Banjarmasin. Dan kota lainnya yang akan menyusul tayang ialah Bogor, Solo, Semarang, Malang, Samarinda, Binjai, Palembang dan Makassar. Nah, sahabat-sahabat bagi anda yang berada di kota-kota yang saya sebutkan tadi jangan lupa untuk menonton film nya yah..., dan jangan lupa dukung terus karya anak bangsa, kalau bukan kita yang membanggakan siapa lagi?