Indahnya Hewan Mungil Kupu-Kupu
Berbagai jenis hewan yang ada di dunia sangat beragam dan cantik. Keseimbangan ekosistempun tergantung pada kelangsungan hidup mereka. Hewan-hewan itu dapat kita temukan dan jumpai dalam kehidupan sehari-hari, seperti ayam, bebek, kucing, kerbau dan sebagainya. Namu ada pula yang sulit kita temui karena habitatnya jauh dari pemukiman manusia. Hewan-hewan seperti itu bisanya disebut hewan buas, seperti harimau, singa, ular, burung-burung, kera dan sebagainya. kpu-kpuu Hewan yang sering kita jumpai dan memiliki ciri-ciri khusus adalah Kupu-kupu. Kupu-kupu begitu lembut dan memiliki warna yang cantik pada sayapnya. Kupu-kupu memang lucu dan bentuknyapun begitu lembut dan mungil. Warna-warnanya yang cerah membuat kupu-kupu menjadi hewan yang sangat menarik. Kupu-kupu hidup di daerah yang banyak tanamannya. Hidup mereka trgantung kepada tanaman. Makanan kupu-kupu adalah sari bunga yang mereka ambil ketika bunga sedang bermekaran.  Kupu-kupu juga diperlukan oleh tanaman sebagai cara untuk berkembang biak. Sayap kupu-kupu yang indah dan berwarna warni terdiri atas sisik-sisik kecil yang tersusun begitu rapat dan teratur. Saking kecilnya, kita tidak dapat melihat sisik-sisik itu dengan mata. Kita memerlukan mikroskop untuk dapat melihat sisik-sisik yang ada pada sayap kupu-kupu. Warna sayap kupu-kupu sangat beragam begitupula dengan motifnya. Jika dilihat sekilas maka sayap kupu-kupu akan terlihat mulus dan lembut, tetapi sebenarnya tidak demikian. Jika kita amati lebih dekat, ternyata bagian sayap kupu-kupu lebih mirip sisik ikan. Warna yang terdapat pada sayap kupu-kupu pun didapat dari sisik-sisik penyusun sayap kupu-kupu. kpu-kpuuu Jika dilihat lebih dekat lagi, ternyata sisiksisik itu tidak semuanya rata. Ada bagian sayap yang tidak memiliki sisik. Jika kita memberi cahaya di belakang sayap kupu-kupu maka akan terlihat bahwa kupu-kupu tidak memiliki warna. Ia bening seperti selembar plastik. Jika kita teliti lebih dalam lagi, maka sisik itu akan berbentuk seperti dayung. Untuk menempel pada sayap, sisik-sisik itu memiliki batang utama yang bentuknya mirip batang pada bulu ayam dan bulu burung. Kupu-kupu memang sangat cantik dan indah namu sebenarnya kupu-kupu berasal dri hewan yang menggelikan dan bahkan banyak dibenci oleh banyak orang. Dialah Ulat. Telur kupu-kupu akan menetas menjadi ulat, kemudian tumbuh menjadi ulat dewasa, kemudian ulat ini akan berubah menjadi kepompong. Setelah beberapa lama, kepompong itu akan membuka dan keluarlah kupu-kupu muda bersayap cantik. Proses perubahan kupu-kupu ini disebut metamorfosa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *