ALAM MAHSYAR

alam mahsar

Akan tiba masa

Taka ada suara dari mulut kita

........

Berkata tangan kita

tentang apa yang dilakukannya

Berkata kaki kita

kemana saja dia melangkahnya…..

            Sebagian lirik yang dinyanyikan oleh almarhum Chrisye di atas merupakan gambaran yang akan terjadi kepada kita selaku manusia pada suatu hari nanti. Yang dimaksudkan pada lirik tersebut adalah keadaan kita pada suatu alam, yaitu alam mahsyar. Tahukan kalian tenatnag alam mahsyar? Alam mahsyar adalah tempat dikumpulkannya manusia dari zaman Nabi Adam sampai umat manusia yang terakhir yang mengalami kiamat. Hidup di dunia hanya sementara. Setelah kehidupan di alam dunia, akan dilanjutkan ke kehidupan yang dinamakan dengan kehidupan di alam mahsyar. Tidak hanya manusia yang dikumpulkan, hewan buas pun dikumpulkan. Pada suatu saat nanti ketika berada di alam mahsyar, manusia akan dikumpulkan dalam keadaan telanjang, belum dikhitan, tanpa alas kaki dan dalam suhu yang sangat panas, karena jarak antara matahari dan tempat manusia berpijak sangatlah dekat. Manusia tidak akan dapat menolong satu sama lain. Tidak akan dapat membela seperti sekarang di dunia. Orang tua dan anak, sahabat karib, mereka  tidak akan ada yang membela. Hanya Allahlah sang pembela. Di saat itu apa yang kita lakukan akan ditunjukkan. Tangan, kaki, mata, semua akan berbicara, menjadi saksi atas perbuatan kita di dunia. Manusia akan menyadari semua perbuatan yang dilakukan selama di dunia. Mulut yang biasanya berbicara, pada saat itu dikunci tidak dapat berbicara. Hanya Allahlah temapt untuk berlindung. Tak ada tempat untuk berlari, taka ada tempat untuk bersembunyi. Semua akan menampakkkan diri pada saat itu. Gambaran tentang kehidupan di alam mahsyar ini, sungguh membuat kita menjadi merinding. Untuk membayangkannya saja, perasaan kita merasa takut. Apalagi alam mahsyar bukanlah alam yang terakhir. Masih ada alam akhirat dimana tempat terakhir kita akan ditentukan. Apakah kita berhak masuk syurga atau sebaliknya masuk neraka “Naudzubillahimindzalik…” Sudah saatnya kita berbenah diri, memperbaiki semua hal dalam kehidupan. Perbaikilah kualitas iman kita. Shalatlah dengan khusuk, tambah dengan shalat sunnah, seringlah mengaji dan mengkaji Al-Quran. Perbanyaklah puasa sunnah. Seringlah  bersedekah jika kita mempunyai harta lebih, supaya selain mendapat pahala, juga dapat membersihkan dosa-dosa kita.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *