Madagaskar adalah sebuah tempat indah yang ada di benua afrika yang memiliki keindahan dan keunikan yang menakjubkan dikarenakan tempat tersebut dihuni oleh flora dan fauna yang luar biasa. Dibandingkan dengan pulau atau negara lain, Madagaskar memiliki banyak keunggulan.
Keutamaan Madagaskar yang paling mencolok adalah adanya tumbuhan dan hewan yang super langka. Saking langkanya, mayoritas tumbuhan dan hewan di pulau itu memang tidak terdapat di daerah lain di Dunia.
Sekitar 35 juta tahun yang lalu, ada sebuah daerah di benua Afrika yang terbelah kemudian memisahkan diri dari pulau induknya. Itulah yang kini menjadi pulau madagaskar. Selam jutaan tahun pulau ini tersembunyi dan bersih dari tangan – tangan jahil manusia.
Manusia mulai mengenal dan tahu pulau Madagaskar sekitar 2000 tahun yang lalu. Tentu tidak heran jika alam Madagaskar masih sangat asli. Mungkin hampir mirip seperti Zaman Purba. Lebih dari itu Madagaskar merupakan Negara yang memiliki taman nasional terlindung paling banyak.
Madagaskar memiliki lima wilayah terlindungi, 18 taman nasional, dan 23 kawasan konservasi alam. Oleh sebab itu hampir seluruh kawasan ini menjadi daya tarik Madagaskar dalam bidang pariwisata, kecuali wilayah-wilayah terlindung.
Kekayaan alam Madagaskar yang luar biasa menjadi alasan didirikannya banyak taman Nasional dan kawasan terlindung. Dengan adanya tempat-tempat itu, keberadaan flora dan fauna langka dapat dilindungi dari kepunahan.
Seperti contohnya, burung bangau cokelat sayap putih, yang memiliki nama latin Lophotibis Cristata ini termasuk kedalam kelompok hewan terancam punah. Contoh lainnya adalah fossa (cryptoprocta Ferox), Kecoa desis Madagaskar (gromphadorhina portentosa) yang dapat tumbuh sampai 7,5 cm, burung Fody (Foudia Madagascariensis) dan masih banyak lagi. Namun yang dianggap sebagai simbol Madagaskar adalah primata lucu yang bernama Lemur (jenis lemuriformes).
Lemur adalah hewan pemakan tumbuhan dan hidupnya sering berada diantara pepohonan. Lemur memiliki bulu yang tebal dan berwarna cukup beragam. Walaupun bentuk tubuh dan mampu memanjat seperti kera, namun beberapa jenis lemur memiliki bentuk wajah seperti anjing.
Ciri lain lemur adalah sepasang matanya yang besar dan ekornya yang lebih panjang dari tubuhnya sendiri. Ekor tersebut berfungsi sebagai alat bantu memanjat pohon dan sebagai penyeimbang saat berlari di anah atau saat melompat.
Musuh bebuyutan atau predator dari lemur adalah Fossa – hewan pemangsa yang juga berbentuk unik.