kali ini saya akan memosting Tips membuat nasi goreng yg sederhana mudah dan sehat 🙂 selamat mencoba
Cara Membuat Nasi Goreng pedas
Bahan - bahan :
500 gram nasi
3-4 sendok makan kecap manis kalau tidak suka tidak apa - apa
6Â sendok makan minyak untuk menumis atau bisa juga sesuai selera)
1/2 sendok makan saos tomat
Bumbu yang harus dihaluskan untuk membuat nasi goreng:
3 siung bawang putih
3-5 buah cabai merah atau bisa juga (sesuai selera)
6 butir bawang merah
1/2 sdt terasi
Garam secukupnya
Bahan Pelengkap membuat nasi goreng:
Bahan pelengkap nasi goreng sesuai selera anda sajah karena semua orang pasti punya selera masing - masing 🙂
telur mata sapi
emping / kerupuk goreng
irisan mentimun muda
bawang goreng
Acar mentimun
Cara membuat nasi goreng :
cara membuatnya cukup mudah
pertama - tama panaskan 5 sendok makan minyak di dalam wajan panaskan dengan api sedang
Lalu Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga wangi.
Setelah itu masukan nasi putih dingin dan aduk rata .
Setelah itu masukan saos tomat dan kecap manis dan aduk hinga rata
Lalu angkat , boleh anda hias dengan bahan pelengkap nasi goreng diatas atau sesuai selera anda 🙂
dan nasi goreng siap untuk disajikan
cara membuat Nasi goreng sederhana dan mudahÂ

Bahan untuk nasi goreng :
250 gram Nasi putih, jangan menggunakan nasi yang terlalu pulen yaa.
1 butir Telur ayam, kocok lepas oke.
Minyak sayur secukupnya, untuk menumis
Bumbu pertama:
30 gram Bawang Bombay, cincang kasar
1 siung Bawang putih, cincang halus
1 butir Bawang merah, iris tipis
2 buah Cabe merah besar, iris tipis
1 sdm Daun bawang, iris tipis
Bumbu kedua :
1 sdm Kecap asin (atau sesuai selera)
2 sdm kecap manis
1 bungkus kaldu sapi atau ayam
Garam dan penyedap rasa secukupnya
Cara Membuatnya :
1. Panaskan minyak , lalu tumis bawang putih, bawang bombay dan bawang merah hingga wangi.
2. Masukkan telur kocok, orak-arik hingga telur setengah matang dan tambahkan sisa bumbu pertama, aduk hinga rata.
3. Masukkan nasi, lalu aduk sampai tercampur dengan rata.
4. Tambahkan bumbu kedua lalu aduk lagi sampai nasi dan semua bumbu tercampur hinga rata.
5. Masak sampai matang lalu sajikan selagi hangat.
Boleh juga dihias sesuai selera 🙂 semoga berhasil

Nah terimakasih sudah membaca semoga tips dari saya bermanfaat selamat mencoba dan maaf kalau ada salah - salah kata atau ketik 😀