MESIN KETIK
Pada saat sekarang ini dimana zaman telah berkembang dan membuat ilmu pengetahuan dan teknologi semakin pesat kita telah menganal yang namanya Komputer. Komputer adalah sebuah alat teknologi yang canggih yang dapat digunakan untuk menulis, berhitung dan berbagai program lainnya. Dengan adanya komputer orang akan lebih mudah dan cepat dalam melakukan pekerjaannya. Pada akhirnya hampir semua orang memiliki komputer yang canggih itu untuk membuat pekerjaan lebih praktis. Ketergantungan pada komputer pun terjadi di setiap lapisan masyarakat. Namun tahukah kita? Sebelum diciptakannya komputer, terlebih dahulu mesin ketik ditemukan. Mesin ketik adalah komputer tua yang tidak terlalu canggih. mesin ketik Mesin ketik atau mesin tik merupakan alat pencetak huruf atau tanda baca di atas kertas. Mesin ini dilengkapi dengan papan ketik atau keyboard. Papan ketik ini memiliki 42-48 lambang huruf dan masing-masingnya memuat dua karakter. Selain itu, papan ketik ini dapat menampung 96 karakter yang terdiri dari huruf kapital, angka, huruf kecil, dan tanda baca. Oarang-orang yang menciptakan mesin tik adalah Christopher Lathan Shdes, Carlos Glidder, dan samuel W. Sovle. Mereka adalah warga negara amerika yang menciptakan mesin tik pada tahun 1868. Pada saat ini terdapat dua jenis mesin tik, yaitu mesin tik konvensional dan mesin tik listrik. Kelebihan mesin ketik listrik adalah dapat menyimpan data. Selain itu, ada berbagai tampilan jenis huruf dan pita tinta yang dapat menghapus pengetikan yang salah. Cara kerja mesin tik konvensional maupun listrik hampir sama. Pada setiap tombol huruf akan terhubung dengan sebuah tuas dibagian dalam. Tuas-tus tersebut terdapat cetakan-cetakan huruf timbul dibagian ujungnya. Bantalan penggulung berfungsi untuk memasukan kertas yang  akan diketik. Rentangan pita karbon terletak di depan bantalan penggulung yang berfungsi sebagai tinta. Ketika tombol ditekan, tuas huruf akan bergerak menekan pita karbon dan kertas yang tergulung pada bantalan. Tekanan tuas itu akan meninggalkan bekas pada kertas berupa huruf yang di inginkan. Mesin tik memang sangat berguna dalam membantu pekerjaan manusia lebih cepat pada masanya. Namun, di saat teknologi baru diciptakan seperti komputer, mesin tik sudah sangat jarang digunkan. Hal ini karena komputer lebih canggih dan dapat membuat pekerjaan lebih cepat selesai.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *