Pembelaan Negara tidak hanya terletak pada TNI dan Polri, melainkan berada di pundak seluruh warrga Negara Indonesia.secara nyata bahwa setiap warga Negara harus bersedia untuk membeela Negara Indonesia dari berbagai ancaman, baik itu dari luar maupun dari dalam negri.
Sebagai Negara yang berdaulat Indonesia harus berupaya mengembangkan sistem pertahanan keamanan dan bersikap waspada agar bisa mengantisipasi setiap ancaman yang datang dari luar dan dalam negeri. Tetapi karena hal ini, bikan berarti kita menutup hubungan dengan Negara lain, tetapi sebaliknya, Indonesia harus bisa mengembangkan diplomasi yang bersahabat dengan Negara lain.
Indonesia pada masa kini menerapkan kebijakan luar negeri yaitu bebas dan aktif. Artinya yaitu Indonesia tidak memihak pada satu blok politik. Kalau dalam hubungan internasional, Indonesia harus aktip melalui kebijakan dasarnya, seperti tercantum dalam pembukaan UUD 1945 yaitu ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaiaan abadi dan kemerdekaan social.
Dampak positif dari kebijakan politik luar negeri yang bebas dan aktif yaitu:
1. Indonesia memiliki banyak sahabat dan juga disegani oleh Negara-negara lain.
2. Indonesia ikut berperan besar dalam mewujudkan perdamaian dunia.
3. Indonesia dikenal dengan Negara yang netral, sehingga tidak mengundang kecurigaan dari ngara lain
Nedara Indonesia terletak di antara dua benua dan samudera atau yang biasa dikenal dengan posisi silang., dan memenuhi kekayaan alam yang melimpah. Oleh karena itu Indonesia akan sangat mudah mengundang bahaya/ancaman yang sangat besar dari Negara lain. dengan adanya kerawanan itu, maka Indonesia kita harus mempunyai sistem pertahanan yang kuat dan tangguh yang bisa menanggulangi segala macam ancaman. Baik yang datangnya dari luar maupun dari dalam negeri.
Pada zaman sekarang, tantangan yang dihadapi oleh bangsa Indonesia sangatlah berbeda dengan ancaman pada masa awal kemerdekaan. Jika dulu kita banyak menghadapi pemberontakan, maka ancaman untuk kedaulatan sangatlah kompleh.
Beberapa ancaman yang datang dari negeri
1. ancaman kesenjangan masyarakat yang ditimbulkan akubat kesenjangan ekonomi yaitu jika pembangunan social tidak bisa memperkecil ketidak adilan social ekonomi.
2. ancaman dari kerusuhan masyarakat disertai dengan kerusuhan yang timbul dari kelompok tertentu, dengan memaksakan kepentingan secara sepihak yang tidak konstitusional, ketika aspirasi yang berkembang di masyarakat tidak bisa ditampung oleh sistem politik yang ada.
3. ancaman dari golongan bersenjata yang mau mengubah ideology Negara
Untuk itu kita harus berusaha untuk melakukan beberapa upaya untuk mencegahnya yaitu:
1. meningkatkan rasa nasionalisme
2. mengembangkan saling pengertian diantara warga Negara meskipun berbeda etnik, agama, dan kepentingan
3. para pemegang kekuasaan harus bisa melaksanakan tugasnya secara adil untuk kesejahteraan bangsa.
4. memperkuat unsure-unsur menjadi slat pertahanan Negara yaitu TNI.