Menikah pasti merupakan keinginan bagi setiap manusia di muka bumi ini, terlebih lagi menikah dengan pasangan yang sangat dicintai. Pernikahan merupakan momen yang sangat berharga dan tidak bisa terlupakan bagi sebagian orang yang telah melakukannya serta bagi yang belum menikah, proses dan resepsi pernikahan yangmewah dan sempurna merupakan keinginan dan impian bagi sebagian pasangan. Ketika pasangan akan melangsungkan pernikahan pasti nya akan mengalami rangkaian proses persiapan sebelum pernikahan, seperti menyiapkan gaun penganting, tempat resepsi, catering sampai foto Prewedding.
Berbicara mengenai foto prewedding, sebagian orang pasti ingin melakukannya dengan hasil yang sempurna sehingga dapat menjadi kenangan terindah serta menjadi dekorasi ruangan pesta pernikahan anda, hal tersebut dapat menambah suasana keromantisan, chemistry dan kebahagiaan pesta pernikahan yang akan dilangsungkan. Maka tak heran banyak orang yang mengeluarkan cukup banyak uang hanya untuk membuat foto prewedding, salah satunya ialah dengan melakukan foto prewedding di luar negeri.
Sebenarnya, jika anda mampu dan mempunyai cukup dana untuk melakukan foto prewedding di luar negeri hal tersebut bukan pilihan yang salah dan menghambur-hamburkan uang. Hal tersebut adalah pilihan yang tepat karena dengan melakukan prewedding di luar negeri, selain kita melakukan pemotretan untuk foto prewedding, kita juga bisa sambil berlibur menghilangkan kepenatan dari rutinitas dan kesibukan baik dari pekerjaan maupun persiapan pernikahan.
Anca Lesmana, seorang videografer mengungkapkan bahwa proses pengambilan foto atau video prewedding diluar negeri membutuhkan waktu setidaknya sekitar 4 hari, di luar waktu kedatangan maupun kepulangan. Hal yang paling penting dalam melakukan sesi video atau foto prewedding ialah menentukan tema serta kosep sebaik mungkin. Menurutnya, dalam menentukan tema, konsep dan detail lainnya membutuhkan diskusi setidaknya 3 kali pertemuan, yaitu yang pertama membicarakan tema, lalu membuat konsep dan yang terakhir mematangkan script serta membicarakan detail perjalanan.
Melakukan foto pre wedding akan cukup menguras tenaga dan melelahkan oleh karena itu, hal penting lainnya yang harus di perhatikan ialah kesehatan pasangan. Jika pasangan tidak fit maka akan mengganggu proses pengambilan gambar menjadi tidak sempurna.
Untuk tempat yang dituju biasanya banyak pasangan memilih ke tempat-tempat romantis seperti yang paling favorit ialah di paris. Ya, paris memang menjadi tempat impian mayoritas orang untuk menjalin keromantisan disana. Paris sangat pas untuk di jadikan tema dan tempat romantis untuk di jadikan background foto prewedding. Sedangkan, jika ingin mengambil tema kota besar, anda bisa mengunjungi kota seperti singapore dan Hongkong. Dan jika ingin memilih tema alam di luar negeri anda bisa mendatangi New Zealand dan sebagainya.