Wanita memang lekat dengan keindahan termasuk gaya penampilan yang modern dan elegan. Jangan heran wanita perlu waktu berjam-jam untuk memilih, belanja atau berdandan setiap hari. Penampilan yang menawan akan membuat para wanita merasa lebih mempesona dengan gaya yang kekinian. Salah satu aksesoris yang wajib melekat pada tubuh wanita adalah perhiasan. Pastikan Anda membeli produk cincin dari fashion jewellery terpercaya agar mendapatkan cincin dengan kualitas berlian asli alias bukan imitasi.
Hal penting dalam memilih cincin solitaire
Kalau Anda berniat membeli koleksi cincin terbaru, maka bisa mencoba memilih model cincin yang disukai. Selain selera pribadi, bentuk jemari sangat mempengaruhi model cincin yang dipilih. Model cincin solitaire masih menjadi idaman karena unik dan menggoda, meskipun tampilan mata satu terlihat sederhana. Jika Anda pecinta model solitaire yang memiliki mata tengah nan mempesona, maka berikut tips penting yang tidak boleh Anda lewatkan yaitu :
- Memperhatikan ketebalan cincin solitaire
Langkah pertama yang harus Anda perhatikan saat tertarik membeli cincin solitaire adalah memperhatikan ketebalan cincin tersebut. Lihat ukuran cincin sepadan dengan bentuk jari Anda sebab setiap wanita memiliki jari yang berbeda.
Ada jari yang lentik sehingga pemilihan ukuran cincin yang terlalu tipis kurang recomended. Pasalnya, cincin yang memiliki ketebalan terlalu tipis bisa membuat daya pikat berkurang meskipun mata berlian di tengah cincin terlihat lebih besar.
- Material yang digunakan
Jangan lupa untuk memastikan material yang digunakan sebagai cincin. Jika Anda memilih berlian sebagai mata solitaire yang istimewa, ketahui pula material kombinasi pada badan cincin. Biasanya cincin bisa terbuat dari emas, emas putih atau palladium yang sedang tren. Kombinasi logam mulia yang Anda sukai seperti emas rose gold yang cantik bisa disesuaikan dengan selera pribadi saja. Pemilihan bahan emas dengan kadar tinggi bisa mempengaruhi harga cincin solitaire semakin mahal, lho!
- Mengetahui kualitas berlian
Berlian merupakan hal vital kalau Anda memang tergoda dengan permata asli ini. Dalam memilih mata solitaire yang mempesona, pastikan mengetahui kualitas berlian berdasarkan dengan 4C yaitu Cut, Carat, Color, dan Clarity.
Cut adalah potongan berlian yang reflektif dan menimbulkan kilau cemerlang, Carat tentang ukuran standar berlian yang memiliki karat paling tinggi bakal memiliki harga yang mahal, Color adalah warna yang dimiliki berlian mulai putih, merah muda, hijau, coklat, dan biru, tetapi warna berlian putih jernih merupakan golongan logam mulia paling mahal.
Sedangkan Clarity merupakan tingkat kejernihan berlian yang tidak cacat sama sekali sehingga harga semakin mahal, ya! Calon pembeli bisa melihat kualitas kejernihan berlian tanpa cacat dengan metode pembesaran hingga 10 kali.
- Toko perhiasan terpercaya
Jika Anda berencana membeli cincin solitaire berlian asli, maka pastikan membeli produk cincin hanya di toko atau fashion jewellery terpercaya. Miss Mondial & Mondial merupakan brand besar yang menyediakan aneka perhiasan dengan tatahan berlian berkualitas dengan harga yang kompetitif. Anda bisa membuktikan kualitas cincin solitaire atau model lain dengan tatahan berlian istimewa hanya di sini, ya!
Kini Anda bisa memutuskan untuk beli cincin solitaire yang indah, classy dan elegan hanya di fashion jewellery ternama. Tak hanya cocok sebagai perhiasan atau aksesoris penting saat menghadiri acara formal, Anda bisa memilih cincin solitaire sebagai cincin pertunangan atau pernikahan. Miliki cincin solitaire dengan kualitas berlian yang langka hanya di toko perhiasan kredibel yang memiliki testimoni terpercaya. Beli sekarang juga, yuk!