Setelah melakukan ujian nasional, kamu pasti belum sepenuhnya lega. Karena selain sedang menggu pengumuman kelulusan, juga sedang memikirkan rencana akan melanjutkan sekolah ke mana. Ada berbagai alasan yang pasti kamu pikirkan untuk memilih sekolah. Salah satunya adalah berpikir untuk sekolah di Islamic Boarding School.
Mungkin kamu masih memiliki keraguan untuk belajar di sebuah sekolah dengan sistem Islamic Boarding School. Banyak pikiran – pikiran yang mengganggu pikiranmu. Sudah saatnya alasan – alasan yang membuatmu ragu segera diluruskan.
Jika kamu berpikir bersekolah dan tinggal di asrama akan terkekang, itu sepenuhnya salah. Dengan sekolah di SMA Dwiwarna yang mengharuskan setiap muridnya untuk tinggal di asrama, akan mematahkan pikiranmu tersebut. Sebab, SMA Dwiwarna memberikan fasilitas yang bisa kamu gunakan untuk mengembangkan potensi yang ada di diri kamu. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan banyak hal, seperti wawasan, pengembangan bahasa Inggris, dan juga pendidikan karakter. Sangat jelas ketiga hal tersebut bisa menjadi bekal kamu untuk menggapai masa depan.
Apabila kamu juga berpikir akan memiliki pergaulan yang terbatas dan membosankan, kamu juga salah, karena di SMA Dwiwarna kamu bisa bersosialisasi dengan banyak teman yang berbeda latar belakang dan juga kepribadian. Itu akan menjadikan pengalaman yang seru untuk kamu. Dan kamu juga tetap bisa melakukan banyak hal bermanfaat bersama teman – temanmu.
Punya bakat di bidang olahraga? Atau bakat yang lain? Dengan belajar dan bersekolah di SMA Dwiwarna kamu juga tetap bisa melakukannya, bahkan mengasah bakat kamu agar lebih berkembang. Apa pun bakat kamu.
Dan yang paling penting, kamu juga tetap bisa belajar pendidikan agama Islam yang wajib kamu terapkan, agar tetap bisa membentengi diri dari hal –hal yang merusak kepribadian karena pengaruh pergaulan bebas yang marak dan menjerumuskan dalam hal – hal yang tidak benar. Maka, dengan memantapkan diri belajar di SMA Dwiwarna Islamic Boarding School bisa menjadi pilihan kamu yang tepat untuk kamu menggapai masa depan, dan menjadi pribadi yang berakhlak islami dan berjiwa kebangsaan.