Adab Buang air Dalam islam,bagi orang yang akan buang air,ada tata cara yang perlu di perhatikan ,yaitu:
(1) Hendaknya buang air di tempat tertutup supaya tida aurat terlihat yang menjadi dosa.
(2) Masuklah ke WC atau kamar kecil dengan kaki kiri, dan keluar dengan kaki kanan.
(3) Hendaklah buang air di tempat yang jauh dari orang banyak,sehingga tak mengganggu mereka.
(4) Jangan buang air di lubang-lubang tanah,karena dikhawatirkan menyakiti binatang yang ada di dalamnya.
(5) Jangan buang air di air tergenang.
(6) Jangan buang air di bawah pohon yang sedang berbuah.
(7) Jangan buang air di tempat yang biasa di pakai untuk berteduh.
(8) jangan berbicara,kecuali dalam keadaan ter paksa.
(9) Jangan membawa atou membaca ayat Al quran,atou benda yang ada tulisan nama Allah.
(10) Jika terpaksa buang air di tempat terbuka,maka jangan menghadap kiblat atou membelakanginya.
(11) Membaca doa ketika masuk dan keluar WC.
*MASUK KAMAR MANDI
اَللَّهُمَّ إِنِّى أَعُوْذُ بِكَ مِنَ اْلخُبُثِ وَاْلخَبَائِثِ
ALLOHUMMA INNIII A’UDZUBIKA MINAL KHUBUTSI WAL KHOBAAA-ITS.
Yang artinya: Ya Alloh aku mohon perlindunganMu dari godaan Syetan
*DOA KELUAR KAMAR MANDI 02
اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي أَذْهَبَ عَنِّي اْلأَذَى وَعَافَنِيْ
AL_HAMDULILLAHIL LADZII ADZHABA ‘ANNIL ADZAA WA ‘AAFANII
Yang artinya: Segala puji bagi Alloh yang telah menge-luarkan kotoran dariku dan selalu mengampuniku.