Predikat sebagai pulau terindah di Dunia merupakan sebuah tempat yang menarik yang dilengkapi dengan fasilitas yang modern, panorama yang indah dan menyenangkan, keramahan para penduduk setempat, dan keamanan yang terjamin. Mungkin itulah yang terlintas dalam benak kita. Nah bagaimana rasanya jika kita berpetualang menjejahi beberapa pulau terindah yang ada di dunia ini. Wah tentunya sebuah impian yang sangat dicita-citakan oleh semua orang.
Untuk berpetualang ke pulau –pulau terindah di muka bumi ini tidaklah semuanya mudah untuk ditempuh. Akan tetapi seterjal apapun perjalannya sebanding dengan apa yang ditemui. Pulau yang bersih, indah dan damai merupakan pulau yang dapat menarik para wisatawan untuk berkunjung dan menjadi pendapatan bagi warga sekitar karena banyak terdapat lapangan kerja dan juga pendapatan yang sangat besar bagi negara.
Berikut saya tuliskan 4 pulau terindah di Dunia versi galihpamungkas.com yang di input dari banyaknya pembaca. Saya urutkan dari peringkat yang paling indah.
1. Pulau Galapagos, Ekuador
Pulau Galapagos merupakan pulau yang menjadi syurga bagi para pecinta alam. Hal ini karena disana terdapat berbagai jenis spesies yang masih alami dan belum tersentuh oleh manusia, seperti Singa laut, Iguana laut, kura-kura raksasa dan lain sebagainya. Untuk datang ke pulau ini kita bisa memakai kapal dengan jarak tempuh sekitar 960 Km dari laut Ekuador. Perjalan jauh tersebut tak akan terasa jika kita sudah sampai di Pulau Galapagos ini.
2. Pulau Kauai, Hawai
Pulau indah yang didalamnya terdapat bukit, gunung, air terjun, dan perkebunan anggur yang indah dipandang mata. Tak heran jika tempat ini dipilih menjadi tempat untuk syuting film Jurassic Park. Jika anda pernah menontonnya, maka anda akan langsung dapat membayangkan bagaimana keindahan tempatnya.
3. Cyclades, Yunani
Selain terkenal memiliki peradaban dan sejarah yang kaya, negeri Yunani juga minyimpan pesona alam yang indah. Seakan tak mau kalah, Pulau Cyclades menunjukkan sebagai pulau terindah ke tiga di Dunia. Dengan keindahan desanya yang bersih serta dihiasi bangunan yang cantik, lanskap yang menarik, pantai yang eksotis juga resorts seafood yang terkenal membuat Pulau ini percaya diri sebagai pulau terindah ketiga.
4. Bali, indonesia
Pulau Dewata Bali merupakan pulau yang kaya akan spriritual dan budayanya ini selalu menjadi tujuan utama para wisatawan Mancanegara ketika datang ke Indonesia. bukan hanya itu, para Bintang Hollywood serta bintang lainnya pasti sangat berharap untuk bisa berkunjung ke Pulau Bali dan pantaninya yang sangat indah.
Itulah ke 4 pulau terindah di Dunia versi galihpamungkas.com. semoga bisa menjadi sebuah rujukan untuk anda berlibur dan memilih pulau tempat istirahat paling indah di Dunia. Selamat berpetualang.