5 Cara Tepat Membersihkan Perhiasan Berlian Agar Awet

Perhiasan memiliki fungsi utama untuk menghiasi bagian tubuh tertentu seperti telinga, leher, pergelangan tangan dan juga jari jemari. Perhiasan juga biasa terbuat dari berbagai macam jenis logam, namun logam yang paling umum digunakan yaitu emas kuning dan emas putih.

Adapun jenis logam seperti platinum namun terbatas jumlah dan harganya pun jauh lebih mahal. Hal lain yang membuat perhiasan semakin mahal adalah tambahan permata yang digunakan untuk mempercantik perhiasan tersebut. Perhiasan berlian terbaru harus mendapatkan perawatan yang tepat agar kilau indahnya terjaga.

5 Tips Bersihkan Perhiasan Berlian

Berikut merupakan tips sederhana untuk membersihkan koleksi perhiasan berlian yang Anda miliki agar tetap bersih. Perhiasan yang terawat dengan baik akan dapat mempertahankan nilai dan kualitas perhiasan tersebut.

Vodka

Vodka merupakan jenis minuman keras yang dapat memabukkan. Ternyata, minum keras ini dapat dimanfaatkan untuk membersihkan perhiasan Anda. Cara membersihkan perhiasan menggunakan vodka sangat mudah yaitu pertama siapkan gelas. Tuang vodka ke dalam gelas hingga setengah gelas atau secukupnya. Masukkan perhiasan Anda yang akan dibersihkan ke dalam gelas yang berisi vodka tersebut. Diamkan selama kurang lebih 5 menit kemudian ambil dan bilas dengan air bersih. Keringkan perhiasan menggunakan kain halus dan perhiasan pun akan terlihat lebih bersih dan bersinar.

Perhiasan berlian terbaru

Ammonia

Cara menghilangkan kusam pada perhiasan juga dapat dilakukan menggunakan amonia. Zat kimia ini biasanya digunakan untuk pembuatan plastic, memurnikan air, gas pendingin serta berbagai fungsi lainnya. Untuk membersihkan perhiasan dengan amonia sebaiknya gunakan sarung tangan terlebih dahulu.

Tuangkan satu atau dua tetes cairan ammonia dan campur dengan air panas. Namun jika perhiasan Anda dilengkapi berlian atau permata lainnya maka gunakan air hangat dan masukkan perhiasan setelah tersebut dingin. Rendam perhiasan selama 20 menit kemudian gosok menggunakan sikat halus untuk menghilangkan kotoran pada bagian sela-sela perhiasan. Selanjutnya bila perhiasan menggunakan air bersih dan keringkan menggunakan lap kering.

Larutan Soda

Soda merupakan salah satu bahan yang digunakan untuk membuat kue namun juga dapat Anda manfaatkan untuk membersihkan perhiasan berlian. Kandungan soda dapat membuat perhiasan terlihat lebih berkilau seperti baru lagi.

Cara membersihkan menggunakan soda ini tergolong praktis. Siapkan gelas dan air lalu tambahkan 1 sendok teh bubuk soda. Aduk hingga semua larus kemudian masukkan perhiasan Anda yang kotor. Direndam selama semalam lalu keesokan harinya bersihkan perhian dengan menggunakan sikat berbulu halus. Sikat dengan hati-hati agar semua kotoran rontok dan tidak merusak perhiasan. Bilas dengan air hingga benar-benar bersih lalu keringkan.

Sabun Cuci Piring

Kotoran yang menempel pada perhiasan biasanya berasal dari keringat, penggunaan kosmetik aau noda dari makanan. Noda-noda tersebut mengandung minyak yang dapat membuat kilau perhiasan menjadi redup. Untuk menghilangkan minyak tersebut Anda dapat menggunakan sabun cuci piring.

Siapkan gelas berisi air kemudian teteskan sedikit sabun cuci piring ke dalamnya. Aduk agar sabun laur dengan air lalu rendam perhiasan Anda. Bersihkan dengan menyikat secara perlahan kemudian bilas hingga bersih.

Kalung Half Tennis Round

Bagi Anda yang gemar mengenakan perhiasan kalung berlian dapat melengkapi koleksi Anda dengan mengenakan kalung half tennis round koleksi Mondial Jeweler. Kalung tersebut memiliki desain yang unik sehingga Anda membuat penampilan Anda terlihat berbeda. Anda dapat menggunakan kalung ini untuk menghadiri pertemuan penting atau acara formal lainnya.