Tips Ajukan Kredit Multiguna Agar Diterima dengan Cepat

Kredit Tanpa Agunan (KTA) dan kredit multiguna merupakan dua jenis kredit yang paling banyak dipilih oleh peminjam. Dibandingkan dengan KTA, kredit atau pinjaman multiguna memang lebih mudah disetujui oleh bank. Pasalnya ada aset yang dijadikan jaminan sehingga risiko lebih kecil bagi bank yang memberikan kredit.

Meskipun begitu, tidak semua pengajuan akan diterima oleh bank. Masih ada proses seleksi dan verifikasi untuk memilih siapa yang pantas mendapatkan pinjaman dan tidak. Untuk Anda yang tertarik mengajukannya, berikut ini beberapa tips yang bisa diikuti:

Miliki Pendapatan Tetap

kredit multiguna
kredit multiguna

Jika ingin mengajukan pinjaman, maka Anda harus memiliki penghasilan tetap. Bank biasanya akan menolak mereka yang tidak memiliki penghasilan tetap karena takut dengan risiko bahwa debitur tidak mampu membayar cicilan. Penghasilan tetap ini dibuktikan dengan slip gaji untuk karyawan atau rekening koran 3 bulan terakhir untuk pebisnis. 

Miliki Skor Kredit yang Bagus

Skor kredit menjadi salah satu bahan pertimbangan utama bank untuk menyetujui sebuah pinjaman. Pasalnya melalui skor kredit ini, bank bisa melihat riwayat kredit calon debitur apakah baik atau buruk. Debitur yang memiliki skor kredit buruk dan pernah bermasalah dalam kredit akan lebih sulit untuk disetujui.

Jangan Mengajukan Pinjaman Terlalu Besar

Tips ajukan kredit multiguna agar cepat disetujui selanjutnya adalah mengajukan pinjaman sesuai kemampuan finansial. Walaupun Anda bisa mendapatkan plafon yang sangat tinggi dari aset yang dijaminkan, namun sebaiknya ajukan pinjaman sesuai kebutuhan dan kemampuan saja.

Penuhi Syarat dan Ketentuan yang Diminta

Tips terakhir yaitu memenuhi semua persyaratan dan ketentuan yang diminta oleh bank. Pastikan bahwa aset yang dijadikan jaminan sudah memenuhi ketentuan. Selain itu, Anda juga harus memastikan bahwa dokumen yang diajukan sudah lengkap sesuai persyaratan.

Itulah tips ajukan kredit multiguna agar cepat disetujui. Selain tips di atas, Anda juga harus mencari bank yang kredibel dan mudah dalam proses pengajuannya. Bank Danamon merupakan bank yang bisa Anda jadikan pilihan. Produk pinjaman multiguna yang dihadirkan mampu memenuhi berbagai macam kebutuhan Anda. Jaminan yang digunakan berupa properti yaitu rumah, ruko atau apartemen. Sedangkan pengajuan bisa dilakukan secara online melalui danamon.co.id.