Cara Menata Ruang Keluarga - Dalam sebuah hunian, ruang keluarga seringkali menjadi salah satu favorit untuk bercengkrama, menonton TV, atau ngobrol bersama. Sebagai pusat aktivitas anggota keluarga, ruang keluarga perlu dirancang dengan nyaman. Nyaman secara psikologis maupun fisik. Secara psikologis kenyamanan dapat diperoleh dari penataan interior yang tidak terkesan sumpek.
Saat menata ruang keluarga, perhatikan fungsi utama ruang dan kenali kebutuhan Anda. Apakah ruangan sekedar untuk mengobrol sambil menonton televisi, atau sebagai area membaca dan bermain? Jika menginginkan ruang keluarga sekaligus sebagai area membaca, Anda perlu menyiapkan lampu baca di area tersebut.
Sebaliknya, jika ruangan difungsikan sebagai ruang bermain, hindari memilih perabot besar yang akan memenuhi ruangan. Penataan ruang keluarga hendaknya menciptakan suasana ruang yang santai, akrab, hangat dan menyenangkan dapat meredam emosi dan rasa lelah setelah seharian beraktifitas di luar rumah.
Tidak sulit bagaimana cara menata ruang keluarga, mari kita simak informasinya:
1. Tentukan Tema
Tema dan suasana apa yang ingin diciptakan? Sesuaikan dengan fungsi, kebutuhan, dan tentunya luas ruang. Bila ruang keluarga sekaligus difungsikan sebagai ruang bermain, pilih tema yang cerah dan nuansa playful. Anda bisa memilih tema etnik atau minimalis.
2. Pilih dan Tata Furniture
Jika sudah memilih tema, untuk pemilihan dan penataan furniture tinggal menyesuaikan saja. Sebelum membeli furniture, ukur tiap bagian dan sudut ruangan. Sesuaikan furniture yang dipilih dengan besar ruangan. Jika ruang keluarga Anda bertema etnik, pilih furniture yang bernuansa alam misalnya Anda bisa meletakkan sofa atau lemari kayu. Bila ruangan difungsikan sekaligus sebagai ruang bermain, Anda bisa menempatkan meja dan sofa di bagian tengah ruang, agar memudahkan komunikasi penghuni saat berada di ruang keluarga.
3. Dekorasi dan aksesori
Salah satu cara menata ruang keluarga terbaik adalah memfungsikan dari dekorasi dan aksesoris. Fungsi dekorasi untuk mempercantik ruang, agar ruangan terlihat indah, nyaman dan hangat. Dekorasi dan aksesori ini akan mengekor tema ruang. Agar makin kental suasana etnik, Anda bisa menggelar karpet dengan desain etnik atau beberapa perabotan kayu.
Berbagai pernik dapat menjadi hiasan di ruang keluarga. Bantal, table runner, lampu meja, lampu gantung, vas bunga dapat jadi pilihan. Perhatikan proporsi ruang dan banyaknya aksesori yang digunakan. Proporsi dan komposisi yang tepat, membuat ruang keluarga terlihat makin cantik.