Pulau Borneo atau lebih dikenal dengan nama pulau Kalimantan ini adalah salah satu pulau terbesar di Indonesia. Pulau ini bukan hanya menyimpan berjuta kekayaan flora dan faunanya, akan tetapi objek wisatanya juga tak kalah menariknya. Terdapat beberapa tempat wisata yang dapat kita kunjungi di pulau Borneo ini. Salah satunya adalah Tugu Khatulistiwa yaitu sebuah tugu yang sangat populer di Kalimantan Barat. Karena bbukan hanya pemandangan dan ke khasan daerahnya, akan tetapi terdapat peristiwa tahunan yang menarik dan selalu ditunggu-tunggu oleh para wisatawan baik domestik maupun mancanegara.
Tugu Khatulistiwa atau dalam bahasa asing Equator Monument ini terdapat di Jalan Khatulistiwa kota Pontianak Utara Provinsi Kalimantan Barat. Lokasinya menuju kota Mempawah kurang lebih sekitar 4 Km dari pusat kota Pontianak. Mungkin anda tahu kenapa tugu ini disebut sebagai tugu Khatulistiwa..??? ya memang tepat keberadaan garis khatulistiwa atau equator ini tepat sekali berada disini. Hal ini dibuktikan dengan catatan yang diperoleh pada tahun 1941 dari V. En. W. Oleh Opzichter Wiese. Den 31 sten maart 1928 telah datang di Pontianak satu ekspedisi Internasional yang dipimpin oleh seorang ahli Geografi berkebangsaan Belanda yang bertujuan untuk menemukan titik garis equator di kota Pontianak.
Titik kulminasi adalah sebuah peristiwa penting dan menakjubkan di sekitar Tugu Khatulistiwa. Titik kulminasi yaitu suatu fenomena alam ketika matahari tepat berada di garis khatulistiwa. Dan pada saat itu matahari tepat sekali berada di atas kepala kita sehingga bayangan kita tidak terlihat sama sekali bahkan semua bayangan benda yang ada disekitar kita pun akan menghilang. Pada saat kulminasi itu, nbayangan tugu pun akan menghilang beberapa detik saat tersinari matahari. Peristiwa kulminasi matahari ini hanya terjadi dua kali dalam setahun, yaitu antara 21 sampai 23 Maret dan tanggal 21 sampai 23 September. Peristiwa alam ini menjadi sebuah event tahunan kota Pontianak yang menjadi aset berharga karena dengan keunikannya dapat menarik berjuta wisatawan untuk datang ke kota Pontianak.
Nah, bila anda hendak berkunjung ke kota Pontianak untuk sekedar berwisata jangan sampai anda lewatkan event tahunan Kulminasi Matahari yang unik ini. Selamat berwisata...