pada postingan kali ini saya akan membahas tentang cara membuat cilok. cilok adalah makan yang berbentuk bulat dan di gemari semua kalangan masyarakat. mulai dari anak - anak, remaja, hingga orang dewasa pun banyak yang menggemari makanan ini. cara pembuatan makanan ini sangat populer, terbukti dengan terdapat banyak nya pedagang yang menyajikan makanan ini seperti daerah sekitar sekolah dasar - sekolah menengah atas, tempat wisata, bahkan ada juga yang berdagang dengan cara berkeliling. anda pasti dapat membuat makanan enak ini sendirian, karena pembuatan nya yang sangat mudah. baca lah artikel ini dengan seksama, dan selamat mencoba nya di rumah !! 🙂
bahan yang di perlukan :
- tepung kanji ( 200 gram )
- tepung terigu ( 200 gram )
- bawang daun ( 2 batang )
- bawah putih ( 2 siung )
- penyedap rasa
- garam
- air
- merica
- wajan atau katel
- sodet
- sendok dan garpu
- baskom
- mangkuk atau piring
- campur kan tepung kanji dan tepung terigu dalam satu wadah yang kemudian di aduk hingga tercampur merata. masukkan bawang putih dan bawang daun yang telah di iris - iris sebelumnya. kemudian sisihkan.
- panaskan air sebanyak sekitar 400 mL, lalu masukkan garam, penyedap rasa, dan merica secukup nya. dan aduk hingga semua bumbu larut. dan masak air hingga panas.
- jika air sudah panas, campurkan air panas tersebut dengan tepung yang telas di campur tadi. aduk - aduk hingga menjadi seperti pasta. kemudian segera bentuk lah adonan tersebut menjadi bulat. anda dapat memasukkan bahan lain seperti daging ayam, sosis, atau bahan lain nya ke dalam adonan. lakukan hal ini sampai adonan habis. besar kecil nya ukuran cilok tergantung selera anda.
- jka semua adonan telah di bentuk bulat, rebus lah cilok - cilok mentah ini pada air mendidih hingga matang. ciri - ciri cilok yang sudah matang adalah jika sudah mengapung di permukaan air.
- jika sudah matang, kukus cilok - cilok tersebut dengan menggunakan panci kukus agar cilok terasa lebih empuk dan tidak lengket saat di kunyah.
- cilok pun siap di sajikan dan di santap.