Hati-hati Penggunaan kosmetik Dan Skin Care Sejak Dini Akan Membahayakan Kulit


Tampil cantik dengan wajah yang menarik mungkin dambaan semua wanita. Tak memandang Umur semua wanita baik itu, remaja sampai dewasa pasti akan berbuat apa saja untuk tampil cantik agar menambah kepercayaan dirinya. Dalam menyempurnakan penampilan, terutama pada penampilan wajah sering kali wanita menggunakan make up untuk membantu penyempurnaan bentuk wajah.

Di zaman modern sekarang ini produk-produk kosmetik sangat banyak dan sangat mudah ditemui di pasaran. Iklan-iklan kosmetik pun biasanya banyak memenuhi layar Televisi anda. Akibat banyaknya produk kosmetik yang sangat mudah didapatkan dengan iklan-iklan yang menarik seringkali membuat wanita dari berbagai jenjang usia tertarik untuk mencoba memakainya. Ironisnya, hal tersebut juga menarik wanita-wanita remaja yang berusia belasan tahun mencoba juga kosmetik-kosmetik yang ada dipasaran karena mungkin selain mereka mulai memasuki usia puber mereka juga ingin kelihatan cantik dihadapan semua orang.

Semua kosmetik tidak semuanya cocok untuk digunakan oleh semua usia, ada beberapa jenis kosmetik dan juga skin care yang justru bisa merusak kulit jika melakukan pemakaian sejak dini pada usia sangat muda. Bahaya-bahaya yang bisa timbul akibat pemakaian kosmetik terlalu dini ialah :

  • Kulit Menjadi Kebal

Pemakaian kosmetik sejak dini efek buruknya memang tidak akan dirasakan saat itu juga, akan tetapi dalam jangka panjang justru akan terasa efek buruknya. Alih-alih ingin menyempurnakan penampilan pemakaian kosmetik sejak dini  justru dimasa depan wajah kita akan menjadi kebal. Kebal disini bukan dalam arti bagus, justru kebal yang dimaksudkan kulit wajah anda akan kebal terhadap produk-produk skin care. Ketika wajah anda menggunakan skin care, maka skin care tersebut tidak akan membantu kita, karena efeknya akan hilang. Jadi bakteri dan kotoran pun sangat mudah menyerang.

  • Penuaan Dini

Kulit memiliki tingkat elastisitas dan dan kolagen yang masih sangat baik ketika anda masih muda. Namun, jika anda menggempur wajah anda dengan berbagai jenis kosmetik pada wajah anda, maka akan mengakibatkan elastisitas kulit wajah anda akan semakin berkurang, sehingga akan mengakibatkan munculnya tanda-tanda penuaan dini seperti garis halus dan juga kerutan.

  • Iritasi Kulit jangka panjang

Penggunaan kosmetik yang tidak sesuai dengan usia anda dapat menimbulkan iritasi kulit dikemudian hari.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *